Pantai Papuma (Papuma Beach)

Pantai Papuma (Papuma Beach)

Pantai Papuma (Papuma Beach)
Pantai Papuma - Pantai Pasir Putih Malikan atau yang lebih dikenal dengan nama singkatnya Pantai Papuma merupakan salah satu objek wisata alam andalan  kota Jember, Jawa Timur. Dinamakan Papuma karena pantai ini berpasir putih dengan hamparan batu-batu yang bila diterjang ombak lalu saling terberai membalik. Pantai Papuma adalah pantai yang sangat eksotik bila dibandingkan dengan pantai pantai yang ada di Jawa Timur, karena memiliki keindahan pantai dan laut yang menawan dengan pantai yang hijau kebiruan. Pesona pantai yang masih terjaga serta keunikan batu-batu karang yang menjadi daya tarik utama Pantai Papuma menjadikannya sebagai lokasi wisata alam yang banyak diburu wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.

Pantai Papuma (Papuma Beach)
Daya tarik dari Pantai Papuma ini adalah hamparan pasir putih mailkan yang membentang sepanjang pantai dari utara hingga selatan. Di daeran selatan terdapat tebing yang menjulang yang biasa disebut Siti Inggil (Tanah Menjulang) yang menjadi ikon Pantai Pamuma. Dari sinilah kita bisa melihat keseluruhan Pantai Papuma. Bagi Sobat yang suka memancing, terdapat spot memancing di daerah selatan Pantai Pamuma yang berhadapan langsung dengan pantai selatan yang berombak besar. Tracking di hutan juga bisa Sobat lakukan di daerah barat Pantai Pamuma. Dengan kondisi hutan yang masih alami ini akan memberikan sensasi berada di alam liar.
Pantai Papuma (Papuma Beach)
Satu lagi yang tidak kalah menariknya, jika sobat ingin menikmati indahnya Sunrise di Pantai Pamuma, ada baiknya sobat menginap dengan membuat kemah atau bisa dengan menyewa Cottage yang sudah disediakan oleh pengelola.

Lokasi Pantai Papuma ini terletak di Desa Lojejer, Kecamatan Ambulu, kabupaten Jember. Terletak di daerah selatan Kota Jember sekitar 35km atau 45 menit dari arah kota. Untuk mencapai Pantai papuma ini terdapat beberapa rute. Dari arah Surabaya, Sobat akan melalui rute Rambipuji-Mangli-Ajung-Jenggawah dan Ambulu.

Ketika Sobat sampai di Terminal Tawang Alun Jember, lurus saja meuju arah kota hingga perempatan Pasar Mangli lalu belok kiri ke arah selatan. Sampai di pertigaan Ajung, Sobat lururs saja ke selatan. Di jalur selatan ini, Sobat akan dimanjakan dengan pemandangan persawahan yang sejuk dipandang mata. Sampai di Alun-alun Jenggawah lurus saja hingga perempatan Ambulu. Dari sini kita tidak jauh lagi menuju ke Pantai Papuma yang letaknya terus lurus keselatan. 

Menelusuri jalan Pantai Papuma, nuansa alam pedesaan dan persawahan akan lebih terasa kental. Terlihat kiri dan kanan jalan terhampar ladang sawah yang luas yang akan meyejukkan pemandangan Sobat. Hingga terdapat tanda masuk ke Pantai Papuma lalu kita belok kanan. Jalur ini adalah jalur PTPN 12 yang merupakan jalur menembus hutan jati. Hingga akhirnya sampailah Sobat di pintu masuk Pantai Papuma.

Rute tanjakan dan turunan yang curam serta deburan ombak Laut Selatan akan terasa sangat memberikan suasana yang ekstrim yang membuat jantung berdebar. Ditemani oleh kicauan burung beserta beberapa monyet liar yang menjadi penghuni hutan Pantai Papuma.


Harga Tiket Masuk
Harga Tiket Parkir
Fasilitas


Pengelola
Telepon
: ± Rp 15.000,-
: Motor Rp 5.000,-       Mobil Rp 10.000,-
: Tempat Parkir, Rumah Makan, Toko Souvenir,
  Tamain Bermain, Penginapan, Perkemahan,
  Tempat Ibadah, Toilet
:   Perhutani Jember
:  -



Previous Post Next Post